Ranna Phasupaty, Musisi Keren Jogja Rilis Single Perdana Berjudul Senja Tanpa Jingga, Ini Liriknya

- Kamis, 9 Februari 2023 | 06:30 WIB
Ranna Phasupaty, Musisi Keren Jogja Rilis Single Perdana Berjudul Senja Tanpa Jingga, Ini Liriknya (dok.pribadi/PojokMalioboro.com)
Ranna Phasupaty, Musisi Keren Jogja Rilis Single Perdana Berjudul Senja Tanpa Jingga, Ini Liriknya (dok.pribadi/PojokMalioboro.com)

POJOKMALIOBORO.com - Kota Yogyakarta tidak pernah berhenti melahirkan musisi-musisi penuh potensi. Banyak musisi berbakat dan terkenal Tanah Air berasal dari kota bersejarah ini.

Salah satunya musisi pendatang baru yang siap masuk dalam jajaran musisi berbakat Indonesia adalah Ranna Phasupaty. Pria asal Yogyakarta ini memiliki nama asli Tofan Phasupatyrana.

Hijrah dari Yogyakarta ke Ibukota dan pernah menjadi salah satu kontestan ajang pencarian bakat The Voice Indonesia yang digelar di stasiun televisi Indosiar pada tahun 2013. Meskipun tidak menjadi juara, tetapi pria yang akrab di sapa Ranna ini terus melanjutkan mimpinya.

Baca Juga: CEO Promedia : Jurnalis Ingin jadi Pengusaha Media, Wajib Berkolaborasi

Ranna sempat menjadi guru vokal di Yovie Music School Yogya dan pernah bekerja sebagai Music Engineer, ia pernah terlibat dalam produksi musik beberapa penyanyi antara lain Duo Serigala, Italiani, dan Ayuenstar (Finalis Indonesian Idol 2018).

Kini Ranna memutuskan untuk memulai lembaran baru perjalanan karirnya sebagai penyanyi dengan merilis single pertamanya yang berjudul "Senja Tanpa Jingga", sebuah lagu lama yang pernah ditulis Ranna berdasarkan kisah pribadinya.

"Lagu ini bercerita tentang sepasang kekasih yang akhirnya sepakat berpisah. Diambil dari kisah percintaan saya. Dulu panggilan sayang dia itu Jingga, sedangkan dia panggil saya Senja. Singkatnya, Jingga minta berpisah karena ada lelaki lain yang membuat dia bahagia," terang Ranna.

Baca Juga: Drama Korea Our Blooming Youth, Kisahkan Putra Mahkota Lee Hwan yang Menyimpan Rahasia Kutukan Misterius

Meski menceritakan tentang kegagalan, lagu ringan bergenre Pop Folk ini menyampaikan sebuah pesan yang kuat, bahwa cinta terkadang tidak selalu harus memiliki.

"Karena pada akhirnya, kebahagiaan akan menemukan jalannya sendiri meskipun berat untuk melepaskan," imbuhnya.

Meski sudah menulis banyak lagu sendiri, dalam pembuatan lagu ini, Ranna dibantu oleh Alnando Merdeka dan Dansky Heyho yang turut andil dalam penulisan lirik serta aransemen musik.

Baca Juga: Intip Cara Dapetin Tiket PLN Mobile Proliga 2023 dan Jadwal Pertandingannya

"Kendalanya saya take vocal berkali-kali saat rekaman. Lalu saya diminta untuk bernyanyi di suasana yang paling ringan dan dengan perasaan yang lebih ikhlas. Jadi perasaan menerimanya harus ada saat menyanyikan lagu ini. Untuk musiknya kita bikin simple. Karena untuk menggambarkan sebuah penerimaan itu, rasanya cukup sederhana aja," terang Ranna.

Senja Tanpa Jingga memiliki konsep yang kuat dengan aransemen musik yang apik, didominasi oleh suara instrument gitar dan piano. Jika kita dengarkan lagu ini, dari awal kita sudah bisa menangkap kesederhanaan dan keikhlasan yang ingin ditampilkan oleh Ranna Phasupaty.

Lagu ini sudah ada di seluruh Music Digital Platform sejak tanggal 3 Februari 2023 dan di akun Youtube Ranna Phasupaty.

Halaman:

Editor: Putri Susanti

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Furniture yang Tetap Jadi Tren di Tahun 2023

Jumat, 3 Maret 2023 | 14:13 WIB
X