POJOKMALIOBORO.com - Sebanyak 24 perwira tinggi (pati) TNI Angkatan Darat (AD) mendapat kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi.
Dari 24 pati itu, salah satunya ialah Mantan Danrem 072/Pamungkas yang juga pernah menjadi Kadispenad periode 2015-2017 Mohamad Sabrar Fadhilah yang kini menjabat Wakil Gubernur Lembahas.
Mohamad Sabrar Fadhilah yang merupakan lulusan Akademi Militer (Akmil) 1988, kini naik pangkat dari Mayor Jenderal menjadi Letnan Jenderal atau perwira tinggi yang menyandang bintang tiga di pundaknya.
Baca Juga: 10 Manfaat Buah Naga, Salah Satunya Meningkatkan Imun
Sejumlah jabatan strategis pernah diemban pati TNI kelahiran Magelang, Jawa Tengah, 10 Agustus 1965, itu.
Sabrar Fadhilah pernah menjabat Danrem 072/Pamungkas, Kadispenad, Kasdam IV/Diponegoro, Kapuspen TNI, Pangdam I/Bukit Barisan, Pa Sahli Tk. III Kasad Bidang Intekmil dan Siber.
Sabrar Fadhilah bahkan pernah menjadi ajudan Wakil Presiden Boediono.
Baca Juga: Pancasila Harus Dimaknai dengan Perilaku, Perbuatan, Sikap dan Omongan
Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Dudung Abdurachman dalam siaran pers tertulis yang dikeluarkan Dispenad mengatakan kenaikan pangkat ini merupakan momentum untuk makin meningkatkan motivasi para perwira dalam pengabdiannya kepada TNI AD, bangsa dan negara.
“Makin tinggi pangkat yang disandang, makin besar pula tugas dan tanggung jawabnya,” kata Jenderal Dudung dalam amanatnya saat memimpin acara Laporan Korps Kenaikan Pangkat Perwira Tinggi (KP Pati) TNI AD di Mabesad, Senin 30 Maret 2022.
“Dengan pangkat yang lebih tinggi, berupayalah untuk menjadi makin bermanfaat bagi orang lain terutama bagi anggota dan satuan tempat kita bertugas,” pesan jenderal bintang empat itu kepada seluruh pati yang naik pangkat.
Baca Juga: Ini Harapan Masyarakat Tionghoa Yogyakarta kepada Pj Walikota
Mantan Panglima Kostrad itu mengajak untuk terus memberikan contoh dan inspirasi yang baik kepada bawahan, terutama dalam bersikap dan bertindak. Dia berpesan agar pati tidak lupa memberikan perhatian terhadap kesejahteraan anggota dan keluarganya.
“Jadilah pemimpin yang tegas dan berani mengambil keputusan dengan dilandasi keinginan untuk memberikan pengabdian terbaik kepada bangsa dan negara,” kata Jenderal Dudung.
Dia juga mengingatakan kepada pati yang berdinas di luar struktur TNI AD untuk senantiasa bekerja dengan baik dan penuh semangat.
Artikel Terkait
Seluruh Pejabat KLHK Mendapat Pembekalan Penguatan Anti Korupsi dari KPK
Presiden Jokowi Kunjungi GPDRR, MDMC Pamerkan Inovasi dalam Pengurangan Risiko Bencana
Kartu Prakerja Gelombang 31 Telah Dibuka, Yuk Daftar di www.prakerja.go.id
KemenPAN-RB Siapkan SE Penghapusan Honorer pada 2023, yang Ada hanya PNS dan PPPK
Manakala Harga BBM Mahal, Kapolri Anjurkan Ini kepada Masyarakat