POJOKMALIOBORO.com - Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI DIY, Ahmad Syauqi Soeratno mensyukuri ditandatanganinya MoU atau nota kesepahaman antara Asprov PSSI DIY dengan BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial) Ketenagakerjaan pada Jumat, 5 Agustus 2022, bersamaan dengan Rapat Kerja Pengurus sebagai Tindak Lanjut Kongres Asprov PSSI DIY 2022 di Kampus Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta.
Menurut Syauqi, MoU ini dipandang penting oleh Asprov PSSI DIY. "Karena ada ribuan pelaku sepakbola di DIY yang dalam kegiatannya berisiko cedera, yang bahkan dapat menimbulkan akibat yang fatal seperti meninggal dunia atau cacat tetap," ujar Syauqi Soeratno, Senin 8 Agustus 2022.
Sebagai bagian dari upaya mengantisipasi risiko itulah, lanjut Syauqi, Asprov PSSI DIY mendorong semua anggota dan lembaga terafiliasi di bawahnya untuk peduli pada hal tersebut.
Baca Juga: Kisah Prabowo Subianto Terkaget-kaget Terima Uang Pensiun cuma Rp900 Ribu
Seperti yang telah dilakukan salah satu klub anggotanya di musim kompetisi lalu, yang telah mendaftarkan pemainnya di BPJS Ketenagakerjaan.
"Sehingga di saat terjadi cedera karena latihan pun, seluruh biaya pengobatan dan terapi ditanggung oleh BPJS Ketenagakerjaan," ungkap Syauqi.
Bahkan hingga biaya tersebut mencapai di atas Rp 100 juta. "Sebuah nilai yang sangat besar bila harus ditanggung oleh si pemain atau klub amatirnya," terangnya.
Baca Juga: Ini Pesan Anis Matta Saat Memimpin Pendaftaran Partai Gelora Indonesia Ke KPU RI
Dia berharap semoga dengan kerjasama ini risiko para pelaku sepakbola DIY menjadi lebih terkelola, dan mereka dapat lebih fokus serta berkonsentrasi mempersiapkan diri beserta timnya dalam hal teknis untuk berprestasi. *
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari PojokMalioboro.com. Mari bergabung di Grup Telegram "News Room PojokMalioboro.com", caranya klik link https://t.me/newsroom_pojokmalioboro, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel
Artikel Terkait
Jadwal Badminton All England 2022 Hari ini 18 Maret: Laga Sengit Anthony Ginting vs Viktor Axelsen
Menjaga Kebugaran, Menpora Ajak Masyarakat Bergerak Membakar Kalori
Kalahkan Liverpool, Real Madrid Juara Liga Champions 2021/2022
Membangun Sepakbola Indonesia Melalui Peningkatan Kualitas SDM Kepelatihan
Gelaran Kompetisi Sepak Bola BRI Liga 1 dan Liga 2 Indonesia Tahun 2022, Polda DIY Jaga Kondusifitas Wilayah